Tahun Depan Kurikulum 2013 Diterapkan Bertahap dan Tidak Terbatas
Kurikulum 2013 yang diterapkan mulai tahun ini dilaksanakan secara bertahap dan terbatas. Namun mulai tahun depan, Kurikulum 2013 akan diterapkan secara bertahap dan tidak terbatas.
Mendikbud mengatakan, saat ini Kemdikbud sedang menyiapkan opsi skema pembiayaan implementasi Kurikulum 2013 untuk tahun depan yang akan dibahas di DPR. Mendikbud menjelaskan, ada empat opsi dalam skema pembiayaan implementasi Kurikulum 2013.
Pertama, semua didanai DIPA (Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran) Kemdikbud. Kedua, kombinasi antara pusat dengan transfer daerah, yaitu ada DAK (Dana Alokasi Khusus), sekitar 10 trilyun bisa dimanfaatkan untuk implementasi kurikulum. Opsi ketiga, memanfaatkan kombinasi antara pusat, DAK, dan BOS, karena pada dana BOS juga terdapat komponen buku. Yang keempat adalah memanfaatkan APBD masing-masing.
Untuk pelatihan guru sudah pasti dari pemerintah pusat, namun yang kira-kira bisa dibagi dengan daerah dan BOS adalah urusan buku.
sumber : Kemdikbud
-
Rabu, 04 September 2013
0 Response to "Tahun Depan Kurikulum 2013 diterapkan bertahap dan tidak terbatas Kurikulum 2013."
Posting Komentar